Apa itu ChatGPT? Simak bagaimana penjelasannya

Saat ini, ChatGPT menjadi teknologi yang viral dan banyak digunakan oleh masyarakat. Namun, apa itu ChatGPT? 

Perkembangan teknologi yang terus terjadi ternyata mempengaruhi cara masyarakat berinteraksi dengan dunia digital. Salah satu teknologi itu adalah ChatGPT. 

Apa Itu ChatGPT? 

ChatGPT merupakan teknologi chatbot yang dikembangkan oleh OpenAI dengan menggunakan artificial intelligence (AI) atau kecerdasan buatan untuk memfasilitasi percakapan antara manusia dengan mesin. Sebagai bagian dari GPT atau Generative Pre-trained Transformer, ChatGPT dapat menghasilkan teks yang mirip dengan respons manusia di dalam percakapan. 

Chatbot tersebut bisa memberikan jawaban yang sesuai ketika pengguna ChatGPT mengirimkan pertanyaan atau perintah untuk membuat sesuatu dalam bentuk teks. Misalnya ketika Anda meminta ChatGPT untuk membuatkan cerita pendek dengan tema keluarga, maka teknologi ini bisa memberikan jawaban dengan struktur kalimat yang baik. 

Selain membuat cerita pendek, ChatGPT juga bisa melakukan hal lain berbasis teks, contohnya menjelaskan cara kerja sebuah benda, mendeskripsikan sesuatu, menulis esai, menulis puisi, bahkan membuat rencana perjalanan. 

Teknologi ChatGPT ini dikembangkan oleh OpenAI yang merupakan perusahaan asal Negeri Paman Sam yang berfokus untuk mengembangkan teknologi artificial intelligence. Chatbot pada teknologi ini dibuat berdasarkan GPT-3.5, yaitu sebuah model bahasa alami yang menggunakan proses pembelajaran deep learning. 

ChatGPT tidak hanya mendukung bahasa Inggris saja. Akan tetapi, Anda juga sudah bisa mengajukan pertanyaan atau perintah dalam bahasa Indonesia dan akan dijawab dengan bahasa yang sama pula. 

Cara Menggunakan ChatGPT

Lalu, bagaimana cara menggunakan ChatGPT? Simak penjelasan berikut ini. 

  • Langkah pertama adalah mengunjungi link ChatGPT dan login dengan akun OpenAI. Apabila Anda belum memiliki akun, Anda bisa melakukan sign up terlebih dahulu. Selain login dengan akun OpenAI, Anda juga bisa login dengan mendaftarkan Google Account atau Microsoft Account. 
  • Ketika melakukan sign up, masukkan data yang diminta untuk menyelesaikan proses pendaftaran akun Anda. 
  • Kemudian verifikasi akun melalui pesan yang dikirim melalui via email yang Anda daftarkan. 
  • Apabila sudah berhasil, silakan login. 
  • Selanjutnya, Anda sudah bisa memasukkan kalimat pertanyaan atau perintah pada kolom percakapan yang tersedia. Setelah itu, ChatGPT akan memberikan respon dalam bentuk teks. 

Manfaat ChatGPT

ChatGPT memiliki beberapa manfaat. Berikut ini adalah beberapa manfaat ChatGPT. 

1. Meningkatkan Efisiensi dalam Komunikasi

Manfaat ChatGPT yang pertama yaitu bisa meningkatkan efisiensi dalam komunikasi. Dengan ChatGPT, pengguna bisa berkomunikasi dengan mesin dalam bahasa alami yang digunakan sehari-hari, mempercepat proses interaksi, dan meningkatkan efisiensi komunikasi. 

2. Membantu Menyelesaikan Tugas

Manfaat ChatGPT yang kedua yaitu membantu menyelesaikan tugas. Teknologi ini dapat membantu Anda untuk menyelesaikan berbagai tugas, seperti menulis dokumen hingga merencanakan agenda dengan memberikan saran dan informasi yang relevan. 

3. Pembelajaran dan Eksplorasi

ChatGPT juga bisa digunakan sebagai alat pembelajaran dan eksplorasi. Dengan kemampuannya dalam merespon pertanyaan dan permintaan informasi, ChatGPT bisa menjadi alat pembelajaran dan eksplorasi berbagai topik, mulai dari ilmu pengetahuan, hobi, atau minat pribadi. 

Kelebihan dan Kekurangan ChatGPT

Teknologi ChatGPT memang begitu canggih. Dengan kelebihan yang dimilikinya, banyak orang senang menggunakan ChatGPT. Akan tetapi, tentu masih ada beberapa kekurangan dari teknologi ini. 

Apa saja kelebihan dan kekurangan ChatGPT? Berikut adalah informasinya. 

1. Kelebihan ChatGPT

a. Fleksibilitas dan Skalabilitas

Kelebihan ChatGPT yang pertama yaitu fleksibilitas dan skalabilitas. Teknologi ini dapat diimplementasikan dalam berbagai platform dan skenario, dari layanan pelanggan hingga asisten virtual pribadi, dengan kemampuannya untuk menyesuaikan serta memperluas fungsinya sesuai dengan kebutuhan. 

b. Responsif dan Akurat

Kelebihan ChatGPT selanjutnya adalah responsif dan akurat. Dengan menggunakan teknologi AI terdepan, ChatGPT menjadi lebih responsif dan akurat untuk memberikan respon dalam waktu singkat. Hal tersebut tentu akan memberikan pengalaman pengguna yang memuaskan. 

2. Kekurangan ChatGPT

a. Keterbatasan Pemahaman Konteks

Kekurangan ChatGPT yang pertama yaitu keterbatasan dalam pemahaman konteks. Meskipun teknologi ini mampu menghasilkan teks yang mirip dengan manusia, terkadang ChatGPT juga masih mengalami kesulitan dalam memahami konteks percakapan yang kompleks dan tidak jelas. 

b. Keterbatasan Kreativitas

ChatGPT juga masih terbatas dalam hal kreativitas. Sebab, meskipun ChatGPT mampu menghasilkan teks yang mengikuti pola dan gaya bahasa manusia, teknologi ini belum sepenuhnya mampu untuk menunjukkan kreativitas atau pemikiran asli. 

c. Keterbatasan Sumber Data

Kekurangan ChatGPT yang terakhir yaitu keterbatasan pada sumber data. Anda masih terbatas dalam mencari informasi melalui ChatGPT sebab adanya keterbatasan kueri yang dimasukkan. Anda hanya bisa mencari informasi maksimal tahun 2021. 

Penutup

Demikian sedikit penjelasan mengenai apa itu ChatGPT. Meskipun memiliki berbagai manfaat dan kelebihan, sebaiknya tetap gunakan ChatGPT dengan bijak. Semoga informasi di atas bermanfaat. 

Bagi Anda yang ingin mulai memanfaatkan website untuk keperluan bisnis, jasa pembuatan web Jogja bisa menjadi solusinya. Tidak hanya mengedepankan pada desain website yang menarik, Matob juga berfokus untuk mengembangkan website yang responsif dan mudah untuk digunakan.